CirebonRaya

Cacar Moyet Mewabah, RSUD Waled Siapkan Ruangan Isolasi dan Tim Dokter Reaksi Cepat

CIREBON-Satu orang berjenis kelamin pria diduga terpapar cacar monyet dan saat ini, menjalani perawatan insentif di RSUD Waled Kabupaten Cirebon.

Informasi diperoleh, warga Kabupaten Cirebon tersebut masuk ruang isolasi tadi malam dan langsung mendapatkan perawatan intensif dari pihak rumah sakit.

Direktur RSUD Waled, dr.Luthfi mengatakan, perawatan insentif telah dilakukan dari pada dokter rumah sakit dan kini sedang lakukan tracking atau penelusuran pasien bisa sampai terpapar. “Baru tadi malam masuk rumah sakit,” katanya.

Luthfi menjelaskan, sebagai salah satu rumah sakit rujukan untuk penyakit infeksi, maka berbagai persiapan telah dimaksimalkan. Antara lain, ruang isolasi dan tim dokter yang menangani. Sehingga, pada saat ada pasien yang terindikasi infeksi dan dirujuk ke rumah sakit ini, bisa langsung ditangani. “Untuk penanganan pasien cacar monyet, masih dilakukan tim dokter,” jelasnya.

Luthfi menceritakan, cacar monyet dapat terpapar pada manusia karena interaksi dengan monyet. Namun bisa saja dari manusia ke manusia melalui cacar yang diderita dan air liur. “Menjaga kebersihan diri dan memakai masker dapat meminimalisasi paparnya cacar monyet,” ujarnya.

Dirinya mengimbau pada seluruh masyarakat tetap tenang dan biasakan hidup bersih. “Dengan menjaga kebersihan dan lingkungan akan terhindar dari penyakit. Selain itu, rutin memeriksakan diri di tempat kesehatan,” imbau Luthfi.(Pra)

Related Articles

Back to top button