Ayumajakuning

Tingkatkan Derajat Kesehatan, UKS Harus Dapat Tanamkan Perilaku PHBS Siswa

KUNINGAN, (KacenewsId).-Unit Kesehatan Sekolah (UKS) harus menjadi program yang dapat meningkatkan kualitas kesehatan siswa, dengan  menanamkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS) dalam kehidupan sehari-hari.

“Kegiatan ini pada akhirnya akan menjadi sebuah kebiasaan yang membantu meningkatkan derajat kesehatan bagi manusia,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kuningan ,  H. Dian Rachmat Yanuar, dalam Rapat Kerja Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah Tahun 2023,   di Ruang Rapat Linggarjati Setda Kabupaten Kuningan, Rabu (29/3/2023).

Ia mengungkapkan,  kegiatan pembinaan dan pengembangan UKS ini mulai dilaksanakan  Mei di lima titik bekas kewedanaan, dengan diikuti oleh siswa-siswi, guru UKS dari berbagai jenjang TK/RA, SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/SMK/MA, yang dilanjutkan dengan kegiatan lomba sekolah sehat tingkat Kabupaten Kuningan pada Juli  2023.

Menurutnya, dalam  menyukseskan program Trias UKS ini harus didukung dengan peran beberapa sektor di antaranya, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Kesehatan, Kantor Kementerian Agama dan Bagian Kesra Setda yang senantiasa dapat membangun sinergi serta kolaborasi dalam mewujudkan pondasi kesehatan di sektor pendidikan.

“Saya mohon pembinaan UKS ini tidak hanya sekadar program, tetapi bagaimana hal sederhana mengenai pendidikan tentang kesehatan harus dijiwai di dalam ekosistem sekolah, dapat menjadikan kebiasaan bagi siswa dalam menjalankan perilaku hidup bersih dan sehat dan komprehensif dalam melakukan pembinaan lingkungan sekolah,” tuturnya.

Dian mengemukakan,  program UKS ini  harus berkesinambungan dari tahun ke tahun. Kemudian dikaitkan program UKS ini dengan pencanangan program sekolah sebagai bentuk komitmen sekolah dalam mendukung program Trias UKS. Sehingga esensinya UKS ini sebagai bentuk revitalisasi fungsi sekolah. Selain itu, dapat memberikan warna dalam kontribusi meningkatkan kualitas hidup manusia, maka sekolah pun akan bertransformasi menjadi sekolah yang sehat pada perubahan sikap hidup sehat pada siswa.

Kegiatan tersebut dihadiri Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Rusmiadi, Sekretaris Dinas Kesehatan, H. Teddy Noviandi, Kasubag TU Kantor Kementerian Agama, . H. Mujayin,  dan Kepala Bagian Kesra Setda Kabupaten Kuningan, H. Nunung Nurjati.(Emsul)

 

 

 

 

Related Articles

Back to top button