Pemilu

KPPS Lemahabang Dibekali Bimtek Kepemiluan

kacenews.id-CIREBON-Ribuan anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) se-Kecamatan Lemahabang Kabupaten Cirebon mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) kepemiluan.
Kegiatan yang berlangsung sejak Jumat-Minggu (26-28/1/2024) secara bergiliran, KPPS masing-masing desa diberi pembekalan.
Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Lemahabang, Ijin Solikin mengatakan, pembekalan bagi para KPPS sangat diperlukan guna memudahkan tugas kepemiluan saat bertugas pada 14 Februari mendatang.
“Usai pelantikan, hari berikutnya diadakan bimtek bagi KPPS masing-masing desa yang dilaksanakan secara bergiliran,” katanya usai acara di GOR Desa Asem kecamatan setempat, Minggu (28/1/2024).
Ikin menjelaskan, materi bimtek bagi para anggota KPPS antara lain, tata kerja, kode etik, silumasi pemungutan suara dan input data melalui aplikasi ‘Sirekap’. “Hari ini KPPS yang mengikuti bimtek dari Desa Belawa, Cipeujeuhkulon, Lemahabang. Sarajaya dan Desa Tukkarangsuwung. Kegiatan dilaksanakan dua sesi yakni, sesi pagi hingga siang hari dan siang sampai sore,” jelasnya didampingi tenaga pendukung PPK Lemahabang, Jamaludin dan Imam Taufik.
Masih dikatakan Ikin, untuk TPS se-Kecamatan Lemahabang sebanyak 174 TPS dan 1.218 KPPS yang akan bertugas di tiap TPS desa masing-masing. Tentunya dengan berbagai persiapan yang matang, Pemilu tahun ini dapat terselenggara dengan baik.
“Meski demikian, peran serta masyarakat khususnya pemilih agar datang ke TPS tepat waktu, untuk memberikan suara,” ujarnya didampingi Ketua PPS Leuwidingding, Heri.
Dirinya mengajak masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas wilayah dan bagi KPPS, menjaga kesehatan. Agar saat pelaksanaan nanti, tidak terkendala kesehatan. “Memang, asuransi kesehatan bagi penyelenggara Pemilu sudah ada. Namun, alangkah baiknya jika kita menjaga kesehatan,” imbuh Ikin didampingi Staf Sekretariat PPK Lemahabang, Anggadita.(Pra)

Back to top button