Dukung Kebersihan Lingkungan, Pemdes Kaligawewetan Serius Tangani Sampah
kacenews.id-CIREBON-Pemerintah Desa (Pemdes) Kaligawewetan Kecamatan Susukanlebak melakukan penimbunan sampah di tempat pembuangan sementara sampah (TPSSa) desa setempat.
Kuwu Desa Kaligawewetan, Lilis Krisnawati mengungkapkan, penanganan sampah menjadi tanggung jawab seluruh pihak, tak terkecuali pihak desa. Maka sebagai upaya mengurangi penumpukan sampah di TPSSa dilakukan penimbunan.
“Kami bersama DLH menimbun sampah yang menumpuk di TPSSa, kemudian akan ada kontainer sampah di tempat tersebut,” katanya, Kamis (28/11/2024).
Ia mengemukakan, musim hujan yang mulai melanda sejumlah daerah, termasuk desa ini, maka diperlukan kewaspadaan dini untuk mencegah bencana dengan menjaga kebersihan lingkungan. “Dengan adanya kerja sama yang baik dari seluruh pihak, berbagai permasalahan yang ada dapat terselesaikan. Termasuk sampah yang menumpuk, kami akan bekerjasama sama DLH untuk pengangkutan secara kontinyu,” katanya.
Menurutnya, dalam melaksanakan roda pemerintahan dan pembangunan desa tak lepas dari warga setempat. Termasuk penanganan sampah agar bisa memilah sampah dari rumah, supaya sampah yang dibuang sedikit.
“Kami terus memberikan imbauan, untuk dapat meminimalisasi sampah yang dibuang,” katanya.(Su)