Ragam

Diikuti Puluhan Tim, Perbasi Cup Jaring Bibit Pebasket Potensial Kota Cirebon

 

 

kacenews.id-CIREBON-Puluhan tim mengikuti Kejuaraan Bola Basket Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Cup 2024 di Sport Hall (GOR) Bima Kota Cirebon, pada 12-21 November 2024.

Kompetisi yang diikuti tim pelajar putra dan putri dari jenjang SD serta instansi se-Kota Cirebon ini, untuk mencari bibit-bibit pebasket potensial.

“Mewakili pemerintah Kota Cirebon, saya mengucapkan selamat bertanding dan menjunjung sportifitas. Kompetisi ini begitu antusias diikuti puluhan sekolah dan sejumlah instansi di Kota Cirebon,”kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Cirebon, Irawan Wahyono saat membuka Perbasi Cup 2024, Selasa (12/11/2024).

Sementara itu, Ketua Pelaksana Perbasi Cup 2024, Aris Nurwanto mengungkapkan,  diselenggarakannya kejuaraan  ini untuk pembinaan atlet-atlet muda Kota Cirebon dan sebagai bahan talent scouting dalam persiapan menuju Porprov 2026.

“Alhamdulillah antusias peserta tinggi, meskipun digelar setelah Popkota Cirebon,” katanya.

Even ini di antaranya diikuti  peserta di jenjang SD Mix yaitu SDI Al Azhar, SD BPK plus, SD Kinderfield, SD Kartini, SD Santa Maria, SD BPK Penabur, SD Karyamulya 1, dan SD Kebon Baru.

Kemudian untuk jenjang SMP yaitu SMPN 1 Kota Cirebon, SMP Al Azhar, SMP Terang Bangsa, SMPN 5 Kota Cirebon, SMPN 4 Cirebon, dan SMP BPK Penabur. Lalu di tingkat SMA  ada SMA Pelita Bangsa, SMA BPK Penabur, SMAN 2 Cirebon, SMAN 4 Cirebon, SMAN 1 Cirebon, SMAN 6 Cirebon, dan SMAK Terang Bangsa.

Sedangkan dari instansi diikuti tim NCT BBWS,  Kemenkumham, BNI, Alfamart, Cirebon Power, Pertamina, dan Korpri Kota Cirebon.(Jak) 

 

Related Articles

Back to top button