Jelang Pilwu PAW, Forkopimcam Susukanlebak Silaturahmi dengan Balonwu
kacenews.id-CIREBON-Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Susukanlebak bersama jajaran bersilaturahmi dengan para Bakal Calon Kuwu (Balonwu) Desa Karangmangu.
Camat Susukanlebak, Carmin mengemukakan, silaturahmi ini dilakukan untuk saling menjaga kondusifitas jelang Pilwu PAW. “Alhamdulillah, sudah ada empat balonwu yang mendaftar dan hari ini kami silaturahmi kepada balonwu,” katanya, Selasa (5/11/2024).
Menurutnya, calon peserta Pilwu PAW yang sudah mendaftarkan diri akan dilakukan verifikasi berkas yang masuk oleh panitia pemilihan kuwu (panpilwu PAW) dan setelah dinyatakan lolos administrasi maka dilanjutkan ke tahap pemilihan. “Silaturahmi ini sebagai bentuk antisipasi terhadap hal yang tidak diinginkan, sehingga pelaksana Pilwu PAW berjalan lancar, aman dan tertib,” katanya.
Ia mengemukakan, dalam pemilihan tentunya ada yang menang dan kalah. Maka bagi yang menang, agar melaksanakan amanah dengan baik dan merangkul semua pihak. Sedangkan bagi yang belum beruntung, dapat bersinergi membangun desa. “Tentu, dengan adanya sinergitas seluruh pihak, program desa nanti akan terlaksana sesuai rencana,”katanya.
Penjabat Kuwu Desa Karangmangu, Nur Usman mengharapkan, seluruh pihak dapat menjaga kondusifitas desa, khususnya tim sukses dari para calon. “Kita semua keluarga besar Desa Karangmangu, jadi saling menjaga keamanan dan ketertiban Pilwu PAW,” katanya.(Su)