Tujuh Mobil Bertabrakan di Tol Cipali Masuk Majalengka, Satu Orang Meninggal Dunia
kacenews.id-MAJALENGKA-Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di ruas jalan Tol Cipali. Kali ini Lakalantas tragis melibatkan tujuh kendaraan di KM 168 Tol Cipali, wilayah Majalengka dari arah Cirebon, Jumat pagi, 28 Juni 2024.
Insiden ini menyeret berbagai jenis kendaraan di antaranya Box Colt Diesel, Suzuki Vitara, dua Toyota Kijang Innova, Toyota Rush, Daihatsu Grand Max dan Tronton Wingbox.
Kepala Divisi Operasi ASTRA Tol Cipali, Sri Mulyo, menjelaskan, kecelakaan bermula saat salah satu Toyota Kijang Innova mengurangi kecepatan secara tiba-tiba. Pengemudi Tronton Wingbox, yang diduga mengantuk, tidak sempat mengerem dan menabrak kendaraan di depannya secara beruntun hingga kendaraan pertama.
“Kejadian ini menyebabkan satu orang meninggal dunia. Korban segera dievakuasi ke RSUD Cideres Majalengka. Kami turut berbelasungkawa dan berharap keluarga korban diberikan ketabahan dalam menghadapi musibah ini,” ujar Sri dalam siaran pers yang diterima wartawan.
Menurut Sri, petugas Traffic Monitoring Center (TMC) Astra Tol Cipali menerima laporan dari pengguna jalan melalui telepon dan langsung bergerak menuju lokasi pada pukul 08.39 WIB.
Petugas ASTRA Tol Cipali yang terdiri dari dua unit patroli, unit rescue, dua unit tim medis dan lima unit derek, bersama satuan PJR (Patroli Jalan Raya) dan Polisi Kewilayahan, berkoordinasi untuk menangani peristiwa tersebut.
“Penanganan perkara lakalantas selanjutnya dilakukan oleh PJR Wilayah Timur dan Unit Penegakan Hukum Satlantas Polres Majalengka. Kami bekerja sama untuk memastikan situasi kembali aman dan lalu lintas kembali normal dan berjalan lancar,” ujarnya.
ASTRA Tol Cipali mengimbau kepada para pengguna jalan untuk selalu mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan menjaga batas kecepatan minimum 60 km/jam dan maksimum 100 km/jam.
Menjaga jarak aman saat berkendara juga sangat penting untuk menghindari kejadian serupa. Selain itu pula, jika mengalami kendala di jalan, pengguna dapat menghubungi call center Cipali yang aktif 24 jam di nomor +62-260-7600-600.
“Guna menghindari kelelahan yang dapat berujung pada kecelakaan, pengguna jalan disarankan beristirahat di Rest Area terdekat jika kelelahaan,”katanya.
ASTRA Tol Cipali sendiri menyediakan tujuh Rest Area di sepanjang tol baik arah Jakarta maupun Cirebon, dengan fasilitas lengkap. Jika Rest Area penuh, pengguna dapat keluar di gerbang tol terdekat untuk beristirahat tanpa dikenakan biaya tambahan,” tambah Sri.
Pihak ASTRA Tol Cipali terus mengingatkan pentingnya kesadaran pengguna jalan dalam menjaga keselamatan berkendara. Langkah-langkah preventif seperti beristirahat cukup dan tidak mengemudi dalam keadaan mengantuk menjadi kunci untuk mencegah kecelakaan di jalan tol.
Sementara itu, salah satu saksi mata, Agus, yang berada di lokasi kejadian, mengungkapkan bahwa kecelakaan tersebut berlangsung sangat cepat. “Saya melihat tronton tiba-tiba menabrak Innova di depannya, dan kemudian terjadi tabrakan beruntun. Beberapa kendaraan tampak rusak parah,” kata Agus.(Jep/Ta)