Ayumajakuning

Sediakan Beragam Kepokmas, Pasar Murah di Japara Diserbu Warga

 

 

kacenews.id-KUNINGAN-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kuningan bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat melaksanakan Gerakan Pasar Murah (GPM)  di Kecamatan Japara, Selasa (4/6/2024).

Related Articles

Kegiatan pasar murah ini diserbu pembeli. Sehingga dalam waktu relatif singkat berbagai jenis bahan kebutuhan pokok sehari-hari laku terjual dengan harga lebih murah dibanding harga pasar.

Kegiatan ini tidak hanya dilakukan di satu kecamatan, melainkan berlanjut di sejumlah kecamatan lainnya secara bergilir.

“Saya bersama tetangga membeli beras, bawang, cabai, kentang, tomat, dan lainnya. Semoga pasar murah bisa diadakan setiap minggu.  Terima kasih kepada penyelenggara pasar murah” kata Sunani warga Desa Japara.

Sekda Kabupaten Kuningan H Dian Rachmat Yanuar mengungapkan,  GPM ini merupakan inisiatif yang sangat berharga dan bermanfaat bagi masyarakat, terutama menjelang Hari Raya Iduladha.

Karena pada saat-saat momen tertentu, sering terjadi kenaikan harga bahan pokok. Mengingat  permintaan yang tinggi dan pasokan yang terbatas. Untuk itu, pemerintah daerah berupaya untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Menurutnya, GPM dilaksanakan untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan pokok di tingkat produsen maupun konsumen. Selain itu, meningkatkan keterjangkauan dan daya beli pangan  bagi masyarakat. Termasuk  menyediakan bahan pangan kebutuhan  pokok lainnya dengan harga relatif terjangkau dan barangnya pun cukup berkualitas sesuai harapan para konsumen.

“Melalui subsidi dan program penjualan bahan pangan murah, maka harga kebutuhan pokok dapat ditekan sehingga lebih terjangkau bagi masyarakat. Program ini  membantu menstabilkan harga atas kebutuhan dasar,  terutama menjelang and setelah Iduladha,” tuturnya.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Kuningan,  Wahyu Hidayah menyebutkan, kegiatan ini melibatkan kelompok tani, peternak, distributor dan pelaku usaha pangan lainnya, dengan komoditas yang dipasarkan beras premium, cabai merah kriting, bawang, minyak goreng, telur,  gula pasir dan sebagainya.

“Inilah upaya-upaya Pemda untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari masyarakat,”katanya. (Emsul)

Related Articles

Back to top button