Jika Kondisi Acep Purnama Kian Parah Maka Akan Dirujuk Langsung ke RSPAD Gatot Soebroto
kacenews.id-KUNINGAN-Meskipun sempat kritis lagi tetapi untuk sementara ini perkembangan kesehatan Mantan Bupati Kuningan, H. Acep Purnama mengalami perkembangan kemajuan yang siginifikan.
Ia dirawat di ruang Intensive Care Unit (ICU) Badan Layanan Umum Daerah Rumah Sakit Umum Daerah (BLUD RSUD)’45 Kuningan sejak Selasa, 23 April hingga sekarang.
Tim dokter ahli rumah sakit pemerintah daerah (Pemda) tersebut mulai alat bantu yang sebelumnya dipasang di tubuh ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (DPC PDIP) Kabupaten Kuningan hingga tersisa 20 persen saja. Hal itu dimaksudkan guna mengembangkan kekuatan dari diri H. Acep Purnamanya sendiri.
“Kata tim dokter, perkembangannya sudah signifikan sehingga alat bantunya pun dikurangi,” ujar Penjabat (Pj) Bupati Kuningan, H. Raden Iip Hidajat didampingi Asisten Pemerintahan Setda, H. Toni Kusmanto, Kepala Bagian Keuangan BLUD RSUD’45 Kuningan, Udin Kamiludin serta beberapa pejabat lainnya, Kamis Malam (25/4/2024).
Selain itu, dirinya mendengar akan ada rencana lebih intesif untuk dirujuk ke rumah sakit ternama di Jakarta. Hal tersebut juga tengah dibahas oleh tim dokter setempat terutama bagaimana mengenai penanganan perpindahannya dari ruang ICU ke kendaran helikopter. Lalu menuju ruang ICU rumah sakit di Jakarta karena situasinya cukup rawan.
Tindak lanjut penanganan medis dan doa-doa yang selalu dipanjatkan oleh warga Kabupaten Kuningan menunjukan kecintaan terhadap sosok mantan pemimpin Kota Kuda yang sempat menjabat dari tahun 2013-2018. Karena selama itu telah mencurahkan segala pikiran, tenaga dan materi demi kemajuan Kabupaten Kuningan.
“Saya berdoa, semoga Pak H. Acep Purnama diberikan kesembuhan secepatnya sehingga dapat kembali berkumpul bersama keluarganya serta menjalankan aktivitas seperti biasanya,” ucap kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Provinsi Jawa Barat.
Sahabat dekat H. Acep Purnama yang menjabat Presiden Asean Trade Union Council (ATUC), Andi Gani Nena Wea, menyatakan kesiapannya membawa mantan bupati tersebut untuk mendapatkan perawatan lebih intensif di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto Jakarta Pusat.
Rencananya, suami Hj. Ika Siti Rahmatika (Calon Legislatif Terpilih Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat Daerah Pemilihan (Dapil) XIII tersebut akan dibawa dengan menggunakan satu unit helikopter medis. Kendaraan itu akan mendarat di Stadion Mas’ud Wisnu Saputra dari Bandara Halim Jakarta.
Rumah sakit yang akan digunakan merawat H. Acep Purnama nanti sangat menunjang kesembuhannya karena dari mulai peralatan medis hingga obat-obatannya pun lengkap.
Sedangkan perjalanan dengan jalur udara tersebut membutuhkan waktu sekitar 1 jam 25 menit. Namun setelah diskusi dengan tim dokter BLUD’45 Kuningan, belum diizinkan.
Direktur BLUD RSUD’45 Kuningan, H. Deki Saifullah, Jumat (26/4/2024) mengatakan bahwa akan segera dilakukan rapat dengan tim inti rekan-rekan medis yang menangani perawatan H. Acep Purnama di ruang ICU.
Hal itu untuk membahas sekaligus menentukan, apakah mantan orang nomor satu di Kota Kuda tersebut bisa dirujuk atau tidak karena ada pertimbangan-pertimbangan dari para dokter yang menanganinya.
Sementara ini, berdasarkan konfirmasi dari rekan-rekan di ICU bahwa kondisi H. Acep Purnama dalam keadaan stabil. Hal tersebut dapat dilihat dari tanda-tanda vital seperti darah, nadi, pernafasan dan saturasi yang cukup bagus.
“Setelah ada pertemuan dengan tim medis, nanti akan disampaikan lagi perkembangannya,” ucapnya.(Ya)