Finansial

Pertamina Pastikan Ketersediaan BBM dan Gas Ramadan Idul Fitri Aman

kacenews.id-KUNINGAN-PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Barat (JBB) memastikan ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) gas LPG selama Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 1445 H 2024 dijamin aman.

Demikian diungkapkan Sales Area Manager Retail PT Pertamina Patra Niaga Cirebon Rainer Axel Gultom dalam giat Ramadan Event Sales Area Cirebon bersama para awak media, di Arunika Eatry, Kabupaten Kuningan Senin, 25 Maret 2024.

Rainer mengatakan, untuk ketersediaan pasokan BBM dan LPG di lima daerah di wilayah Cirebon, baik Kota, Kabupaten Cirebon, Indramayu, Kuningan dan Majalengka menjamin selama masa Ramadan dan menjelang Hari Raya Idul Fitri 2024 ini.

“Khusus pada tanggal 6, 7, 8 April 2024 kemungkinan akan ada penarikan volume hingga 35%. Akan tetapi, untuk solar akan terjadi penurunan hingga 75%, terutama dengan adanya libur bagi logistik kendaraan ekspedisi besar,” papar Rainer.

Lebih lanjut Rainer mengatakan, untuk mencukupi stok persedian di masyarakat dan dalam menjaga pasokan BBM maupun LPG juga akan dilakukan extra droping.

“Prinsipnya Pertamina dari tahun ke tahun selalu melakukan extra droping, akan tetapi dalam pelaksanaannya disesuaikan dengan hasil evaluasi,” tandasnya.

Sementara untuk menjamin kelancaran jalur pendistribusian, lanjut Rainer, Pertamina juga akan kembali membentuk Satuan Tugas (Satgas) sebagaimana yang dilakukannya selama momen Natal dan Tahun Baru (Nataru) sebelumnya.

“Ini juga akan dilakukan pada saat menjelang Idul Fitri dan selama Ramadhan tahun ini,” papar dia.(Pih)

Related Articles

Back to top button