DMI Kabupaten Kuningan Sosialisasikan Gerakan 100 Masjid
kacenews.id-KUNINGAN-Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Kuningan mensosialisasikan gerakan 100 masjid percontohan dengan menghadirkan sejumlah pejabat, tokoh agama dan komunitas, berlangsung di Masjid Agung Syiarul Islam, Kamis (21/3/2024).
Pejabat (Pj) Bupati Kuningan, H Raden Iip Hidayat, didampingi Sekda H Dian Rachmat Yanuar, pihaknya mengapresiasi atas gagasan DMI yang telah berperan dalam kegiatan upaya mewujudkan program 100 masjid percontohan yang ada di Kabupaten Kuningan.
Kegiatan silaturahmi dan sosialisasi gerakan 100 masjid percontohan atas kerjasama antara DMI dengan Pemkab Kuningan diharapkan membawa dambak bagi kemakmurdan masjid yang ada.
“Berbagai tugas dan berbagai peran dari DMI bersama Pemerintah Kabupaten Kuningan untuk membangun warga masyarakat dalam meningkatkan iman dan takwa terhadap Allah Swt. Dalam hal ini, kami ucapkan terima kasih atas jalinan kerja sama tersebut, dimana Kuningan yang berpenduduk hampir 1,2 Juta dan mayoritas beragama Islam tetap konsisten menjaga keberagaman,” tutur Iip.
Ia menambahkan, bagaimana caranya agar sebanyak 4.800 masjid yang tersebar di Kabupaten Kuningan bisa seperti apa yang diharapkan sehingga dapat mengikuti program 100 masjid yang akan menjadi percontohan.
Dalam kesempatan tersebut, hadir Kepala Bagian Kesra Setda Kuningan, H Nurjati, Ketua DKM Syiarul Islam, H Raden Yayan Sofyan, Kasubah TU Kemenag Kuningan, H Sadudin beserta unsur lainnya.
Ketua DMI Kabupaten Kuningan, H Ugin Lugina, menyampaikan, bahwa DMI bersama Pemerintah Kabupaten Kuningan telah melakukan 4 kali liputan terhadap masjid-masjid yang dalam kategori berprestasi dari mulai manajemen, Majlis Taklim dan Masjid Ramah Anak.
Direncanakan bahwa di 32 Kecamatan se-Kab Kuningan harus memiliki 3 Masjid percontohan di tiap kecamatan. Selanjutnya gerakan 100 masjid percontohan inilah yang menjadi target selama memasuki bulan suci Ramadhan 1445 H.
Selain itu, Ketua DMI menyampikan bagaimana seluruh stakeholder yang ada di tiap Kecamatan untuk bersama-sama mengawal agar tiap masjid ada standarnya. Misalnya, lingkungan masjid yang bersih, sehat dan indah.
Selain itu, dibangun juga keseimbangan antara hablum minallah dan hablum minannas yang artinya, ada kesimbangan antara vertikal dan horizontal sehingga dapat berdampak terhadap kehidupan sosial di lingkungan masyarakat.
“Gerakan 100 Masjid Percontohan dalam rangka Gebyar Ramadhan tahun 1445 H/2024 M ini dilaksanakan bertujuan untuk memakmurkan dan dimakmurkan masjid di wilayah Kuningan. Sejalan dengan visi DMI Kuningan “Mewujudkan Semangat Berjamaah Melalui Masjid Sehat dan Dinamis” dan sesuai visi Kuningan sebagai daerah Agamis,” pungkasnya.(Sul)