CirebonRaya

Rumah Warga Ambruk, Ketua RW Harap Ada Bantuan

kacenews.id-CIREBON-Rumah salah satu warga RT 05 RW 02 Pesantren Kelurahan Kalijaga Kecamatan Harjamukti Kota Cirebon milik Soleman sekitar pukul 00.00 WIB, Jum’at (2/2/2024) ambruk.
Ketua RW setempat, Kurdika berharap ada bantuan dari pihak-pihak terkait pada rumah yang ambruk usai hujan lebat sejak sore hari hingga malam hari itu.
“Saya menginfokan ada rumah warga saya yang ambruk pada dini hari. Saya berharap ada bantuan dari instansi atau pihak-pihak terkait agar rumah tersebut bisa dihuni kembali dengan nyaman,” katanya.
Dijelaskan dia, rumah tersebut dihuni delapan orang yang saat ini sudah mengungsi di rumah sanak saudaranya. “Khawatir roboh lagi, jadi mereka untuk sementara mengungsi di rumah saudaranya. Mereka perlu dibantu,” jelas Kurdika.
Dalam kejadian tersebut, Kurdika menambahkan, tidak ada korban jiwa.”Alhamdulillah tidak ada korban jiwa atau luka-luka serius. Saat kejadian keluarga tersebut ada yang masih belum tidur dengan menonton tv,” imbuhnya.

Sementara itu Sekretaris Lurah Kalijaga, Suherlan mengungkapkan, pihaknya sudah mendapat kabar bahwa ada rumah di RW 02 Pesantren yang roboh. “Nanti bersama lurah akan meninjau rumah tersebut dan juga akan dilaporkan ke dinas terkait,” ungkapnya.
Informasi yang dihimpun, di Kecamatan setempat satu hari sebelum terjadi robohnya rumah warga di RW 02 Pesantren Kelurahan Kalijaga, di Kelurahan Argasunya dilaporkan bahwa terdapat rumah roboh di RW 11 Benda Kerep.(Jak)

Back to top button