CirebonRaya

Selly Hadiri Haul Ke-93 KH Muhammad Sa’id Gedongan

CIREBON-Pondok Pesantren Gedongan memperingati haul ke-93 KH Muhammad Sa’id. Acara yang digelar pada Rabu (17/1/2024) diisi oleh lomba marching band, pengobatan gratis, donor darah, santunan anak yatim, sunatan massal dan cukur rambut gratis untuk 2000 santri.

Lomba marching band diikuti oleh peserta se-wilayah III Cirebon, sementara kegiatan lain seperti pengobatan gratis dan donor darah bertempat di Aula Manbaul Hikmah.

Setiap peserta sunatan massal yang mendaftar akan mendapatkan satu sepeda, disusul para ibu-ibu yang mendapatkan sembako dari panitia Haul.

Ketua panitia H Ahmad Marzuki menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian panjang haul ke-93 KH Muhammad Sa’id.

“Mudah-mudahan kami panitia mewakili masyayikh Gedongan, pengasuh Gedongan memberikan sedikit perhatian kepada masyarakat, khususnya yang ada di sekitar Gedongan,” ujarnya.

Penyerahan secara simbolis baksos dilakukan oleh Selly Andriany Gantina selaku Anggota DPR RI dan KH. Abdullah Mi’raj dari Baznas dan Widodo yang merupakan perwakilan Indofood.

Selly dalam sambutannya mengatakan bahwa Gedongan banyak memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar.
Karena kegiatan ini setelah saya perhatikan banyak sekali untuk kesejahteraan masyarakat, dari mulai kegiatan sunatan massal.

“Di luar itu juga saya merasakan sekali bagaimana masyarakat yang ada di sekitar Kecamatan Pangenan bisa merasakan kultur budaya yang memang menjadi penambahan nilai ekonomi,” imbuhnya

Mewakili sesepuh, KH. Taufik menyampaikan terima kasih kepada para donatur, dan berharap mendapat barokah dari Al Maghfurlah kiai Sa’id.

“Mudah-mudahan Ibu Selly Gantina akan mendapat balasan dari Allah, barokah dari Al Maghfurlah KH Muhammad Sa’id, begitu juga dari Baznas, komisionernya, kemudian dari Indofood juga,” ujarnya.

Selanjutnya doa yang dipimpin langsung oleh sesepuh Pondok Pesantren Gedongan KH Abubakar Muhtarom, disusul kemudian musofahah atau ramah-tamah oleh peserta sunatan massal dan santunan anak yatim dengan para kiai, nyai dan donatur.(Cimot)

Back to top button