CirebonRaya

Priski Aldino Raih Juara 3 Kejuaraan UIN Bandung

CIREBON-Sebanyak 104 Taekwondoin Kota Cirebon ikuti kejuaraan UIN Taekwondo Championship 5 Provinsi yakni Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, DKI Jakarta, dan Banten yang berlangsung pada 10-12 November 2023 di GOR UIN Bandung.

Dalam kejuaraan tersebut, Taekwondo Indonesia (TI) Kota Cirebon yang menghadapi 140 tim dari 5 provinsi dengan perolehan medali 7 emas, 12 perak, dan 12 perunggu harus puas menjadi juara 3.

Sedangkan juara 2, diraih Metro UIN Bandung dengan perolehan medali 8 emas, 5 perak dan 5 perunggu serta disusul TBI Team dengan perolehan medali 12 emas, 5 perak dan 4 perunggu diposisi juara 1.

Tidak hanya meraih juara 3 saja, dalam event tahunan Pengprov TI Jawa Barat ini, salah satu atlet TI Kota Cirebon juga berhasil membawa pulang predikat atlet terbaik di kelas Kyorugi Super Cadet Putra atas nama Priski Aldino.

“Tentunya ini menjadi awal yang baik bagi TI Kota Cirebon di kejuaraan UIN 5 provinsi ini, di kejuaraan sebelumnya hanya bisa sampai diperingkat 4 saja,” kata Ketua TI Kota Cirebon, Estu Niana Syamiya.

Tidak lupa, Estu berpesan kepada para Taekwondoin Kota Cirebon agar tetap konsisten dalam latihan serta jangan puas dengan hasil yang diraih dalam kejuaraan kali ini.

“Harapannya atlet lebih giat lagi dalam latihan, karena beberapa pekan kedepan kita ikutkan mereka pada kejuaraan di Garut, yang tentunya akan menambah jam terbang mereka,” pungkasnya. (Jak

Back to top button