Masyarakat Dapil VII Keluhkan Jalan Rusak, Cakra : Biar Kuat, Harus Dirigid Beton
CIREBON-Masyarakat di Daerah Pemilihan (Dapil) VII Kabupaten Cirebon, masih mengeluhkan kondisi jalan yang banyak mengalami kerusakan, ditingkatkan statusnya dan perlu ditindaklanjuti pemerintah daerah (Pemda) setempat.
Hal itu muncul saat reses Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Cirebon dari Fraksi Partai Gerindra, H R Cakra Suseno di Dapil VII. Menurutnya, reses yang dilakukan dirinya di beberapa titik di dapilnya itu, masyarakat masih banyak yang mengeluhkan masalah jalan rusak dan kondisi jalannya perlu ditingkatkan.
Seperti di antaranya, yakni keluhan yang disampaikan masyarakat di Desa Karangmangu, Kecamatan Susukanlebak, Kabupaten Cirebon. “Mereka meminta agar pemda melakukan peningkatan jalan rigid beton, yakni di jalan yang menghubungkan Desa Karangmangu dengan Nagrak,” kata Cakra, Senin (23/10/2023).
Selain itu, masyarakat setempat juga menyampaikan aspirasinya terkait pembuatan jembatan gantung Karangmangu-Susukanlebak, pembuatan sumur dan instalasi untuk air minum, perbaikan lapangan bola.
“Serta meminta agar ada alih fungsi SDN Inpres yang tidak digunakan untuk dijadikan sarana olahraga,” ungkap Cakra.
Selain masyarakat Desa Karangmangu, aspirasi juga disampaikan masyarakat di Desa Panongan, Kecamatan Sedong, Kabupaten Cirebon. Ada banyak aspirasi yang disampaikan masyarakat setempat. Dan masalah jalan juga tak luput dari keluhan mereka untuk diperbaiki dan ditingkatkan.
“Mereka meminta agar dilakukan peningkatan jalan yang menghubungkan Sindanglaut dengan Ciawihgajah,” ujar Cakra.
Selain itu, masyarakat juga mengusulkan agar adanya destinasi wisata di Desa Panongan. Kemudian perbaikan TPT saluran primer dari Bendung Panongan, perbaikan jalan antar desa yang merupakan jalan Kabupaten Cirebon
Selanjutnya, masyarakat juga meminta agar ada penambahan kuota BPNT dan PBI, minta sarana dan prasarana lapangan bola dan voly. “Masyarakat juga meminta agar dibuatkan Bendungan Panggeleseran, dan perluasan sarana peribadatan yakni berupa masjid,” kata Cakra.
Seperti diketahui, dalam waktu seminggu lalu, seluruh anggota DPRD Kabupaten Cirebon dijadwalkan belanja masalah atau menyerap aspirasi di Dapil mereka masing-masing. “Apa yang menjadi aspirasi masyarakat di Dapil saya akan diperjuangkan untuk bisa direalisasikan oleh Pemda,” ungkap Cakra.(Mail)