CirebonRaya

Dari Kaleng Berkah, Yatim dan Dhuafa RW 03 Sukasari Dapat Santunan

CIREBON – Program Kaleng Berkah yang digagas Karang Taruna Yudha Bima Sakti Kelurahan Sukapura terus menunjukkan hasil yang bermanfaat bagi warga sekitar. Masih dalam memperingati tahun baru Islam 1 Muharram 1445 H, sebanyak 15 anak yatim dan 20 dhuafa warga RW 03 Sukasari Kelurahan Sukapura Kecamatan Kejaksan Kota Cirebon disantuni di Baperkam RW setempat, Sabtu (22/7/2023).

Santunan bulanan Kaleng Berkah disetiap RW di kelurahan tersebut yang dihadiri mahasiswa KKN IAIN Syekh Nurjati, Bhabinkamtibmas, dan LKK Sukapura mendapat apresiasi dari lurah setempat, Ahmad Muhaimin.

Program Kaleng Berkah yang digagas Karang Taruna Kelurahan Sukapura sudah berjalan selama 4 tahun, dananya murni swadaya ataupun sedekah dari donatur dan tidak terikat dengan APBD. “Jadi saya sangat mengapresiasi kepada kaula muda yang didukung LKK Sukapura,” kata Ahmad Muhaimin.

Menurut lurah, semangat ini sesuai dengan semangat hijrah pada 1 Muharram 1445 H dan sesuai dengan petuah Sunan Gunung Jati yaitu sayang kepada fakir miskin dan anak yatim. Sebelum santunan, paginya menggelar acara bebersih masjid dan musholla di RW 04 Sukapura.

Selain santunan kami juga membagikan sekitar 75 paket sembako kepada yatim dan dhuafa, bulan depan dilakukan santunan di RW 04. “Insya Allah di Kelurahan Sukapura sudah melaksanakan amanah atau kebaikan hijrah tiap bulan dengan harapan bisa diaplikasikan oleh pemerintah Kota Cirebon,” ujar Ahmad Muhaimin.

Sementara itu ketua RW 03 Sukasari, Achmad Salim mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya atas kegiatan santunan yang sudah dilakukan kepada warganya. “Alhamdulillah, terima kasih kepada donatur, Karang Taruna, LKK, Lurah dan yang lainnya yang sudah membantu. Semoga ini berkah,” ungkapnya.(Jaka) 

 

Back to top button