Sumbang Empat Medali, Pegiat KOSTI Cirebon Diganjar Bonus
CIREBON – Usai berhasil menyumbangkan 4 medali bagi kontingen Komunitas Sepeda Tua Indonesia (KOSTI) Jawa Barat (Jabar) pada ajang Festival Olahraga Rekreasi Nasional (Fornas) yang diselenggarakan di Bandung Jabar pada awal bulan Juli kemarin, pegiat atau atlet KOSTI Cirebon diganjar bonus.
Pegiat yang sukses menyumbangkan empat medali yang terdiri dari tiga perak dan satu perunggu, menerima kadedeuh dan penghargaan dari ketua KOSTI Cirebon, Santo Mulyono pada giat Kosti Cirebon di Desa Mertapada Wetan Kecamatan Astanajapura Kabupaten Cirebon, Minggu (16/7/2023) yang dihadiri Kuwu, Camat setempat, dan Kadishub Kabupaten Cirebon.
Adapun ketiga peraih medali perak yaitu Muhammad Afriza (Cabang atraksi sepeda putra), Sefi Amrullah (Balap Sepeda Peny Farting putra), dan Cucu Rohayati (Cabang atraksi sepeda putri). Sedangkan satu medali perunggu, diraih Rani Agustiani (Atraksi sepeda putri).
“Selain anniversary klub Amarta dan Koal, momentum ini sekaligus pemberian penghargaan kepada atlet atau pegiat yang memperoleh medali dalam Fornas ke-VII kemarin,” kata Santo Mulyono, Minggu (16/7/2023).
Menurut Santo selain KOSTI se-Ciayumajakuning, acara ini juga dihadiri peserta dari berbagai daerah di Jabar dan sebagian dari Jawa Tengah. Kegiatan silaturahmi seperti ini, tetap akan dilakukan sekali dalam satu bulan guna menjalin silaturahmi serta menjaring atlet berbakat dalam rangka persiapan Forpov dan Fornas mendatang.
“Kami berharap bagi atlet peraih medali akan didorong untuk mendapatkan penghargaan dan perhatian dari stakeholder terkait, seperti KORMI dan pemerintah daerah dalam hal ini Dispora,” tuturnya.
Pihaknya juga berharap, ke depan KOSTI dapat lebih berkontribusi dan turut serta dalam meningkatan kualitas kesehatan masyarakat dan berprestasi dalam event resmi yang diselenggarakan oleh KORMI sebagai organisasi induk.
“Dalam acara ini ternyata mendapat perhatian para onthelis sehingga dihadiri tidak kurang dari seribuan onthelis dari berbagai penjuru,” tutup Santo.(Jaka)