CirebonRaya

PPDB SMAN 4 Cirebon Lampaui Target Kuota

CIREBON – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online SMA Negeri 4 Cirebon pada tahap satu melampaui target kuota yang disediakan, siswa yang diterima di sekolah tersebut melakukan daftar ulang tahap satu, Kamis (22/6/2023).

Dari 216 kuota tahap satu yang disediakan bagi siswa baru atau kelas X, sebanyak 441 calon siswa telah mendaftar di SMAN 4 Cirebon tersebut. Sehingga, sebanyak 225 calon siswa tidak dapat tertampung.

Sementara itu, SMAN 4 Cirebon sendiri pada tahun ajaran baru 2023/2024 telah menyediakan kuota sebanyak 432 kursi bagi calon peserta didik baru atau sebanyak 12 rombel sesuai kapasitas ruang kelas yang telah disediakan.

Usai pelaksanaan pendaftaran ulang, tanggal 26-30 barulah dilakukan pendaftaran tahap dua atau jalur zonasi.
Ketua PPDB SMAN 4 Cirebon, Deden Hermawan mengatakan, pendaftar yang tidak tertampung di jalur prestasi atau tahap satu sekitar lebih dari  100 persen.

Namun, dari 6 jalur di tahap pertama yakni anak berkebutuhan khusus (ABK), satgas Covid-19 (nakes), perpindahan orang tua, anak guru, prestasi kejuaraan atau non akademik, prestasi akademik (raport), dan KETM, sebanyak 2 calon siswa yang disediakan tidak ada yang mendaftar. “Secara umum pendaftar di tahap pertama melebihi kuota yang disediakan di tahap satu,” katanya.

Dijelaskan Deden, daftar ulang yang dilakukan hingga Jumat (23/6/2023) ini, jika ada yang belum melakukan daftar ulang akan dihubungi melalui telepon untuk mengkonfirmasi.

Hingga Kamis siang sudah banyak yang mendaftar ulang. Senin, 26 hingga 30 Juni 2023 barulah dilakukan pendaftaran tahap dua jalur zonasi dengan kuota 216 kursi. “Di jalur zonasi tersebut, melihat jarak ditentukan pada pendaftar di tahap dua,” jelasnya.(Jaka) 

 

Related Articles

Back to top button