26 SD Negeri di Lemahwungkuk Ikuti Lomba Calistung
CIREBON – Ratusan siswa SD Negeri dan Swasta se-Kecamatan Lemahwungkuk ikuti lomba Membaca Menulis Menghitung (Calistung) dan Kompetisi Sains Nasional (KSN) mata pelajaran IPA dan Matematika di SDN Cangkol Komplek Kota Cirebon, Rabu (1/3/2023).
Lomba yang digelar rutin tahunan yang diikuti sekitar 26 SD Negeri dan Swasta se-Kecamatan Lemahwungkuk tersebut dibuka Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Cirebon, Kadini.
“Kegiatan ini dilaksanakan sesuai penilaian yang obyektif, hasil di sini nantinya akan ke tingkat kota. Berharap yang juara 1, 2 dan 3 bisa mewakili ke tingkat kota, provinsi hingga nasional,” kata Kadini.
Sementara itu Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SD Negeri dan Swasta Kecamatan Lemahwungkuk Kota Cirebon, Patonah menuturkan, peserta kali ini hasil seleksi di setiap masing-masing SD kemudian diikut sertakan ke tingkat kecamatan. “Setelah itu juara-juaranya akan mengikuti lomba di tingkat kota, kemudian di saring kembali untuk ke tingkat provinsi hingga ke tingkat nasional,” tuturnya.
Dijelaskan Patonah, lomba Calistung diikuti siswa kelas I-III. Sedangkan KSN, diikuti siswa kelas IV dan V. Dengan tujuan, ingin mengetahui sejauh mana Calistung pada siswa.
“Saat kasus Covid-19 melonjak dan tidak ada kegiatan belajar mengajar (KBM) di sekolah, lomba ini dilakukan secara online. Alhamdulillah saat ini bisa dilaksanakan secara tatap muka,” jelasnya.
Setelah tingkat kecamatan, Patonah menambahkan, juara-juaranya akan dibawa ke tingkat kota pada tanggal 3 Maret 2023 di SDN Karyamulya 1 Kota Cirebon. “Kita berharap kepada anak-anak di Lemahwungkuk meraih yang terbaik, adapun jika tersaing dengan siswa lain, itu sudah kehendak Allah. Tetapi tahun lalu yang sudah kami lakukan, pada KSN itu siswa SD Al Irsyad masuk ke tingkat nasional,” imbuhnya.(Jaka)